Contents
Review Laptop Lenovo Legion 5i. Laptop gaming Lenovo seri terbaru yang baru saja dirilis oleh Lenovo di pasar Indonesia di tahun 2020. Terdapat 2 varian seri prosesor yang dirilis, yaitu Seri Legion 5i menggunakan Intel dan seri Legion 5 menggunakan AMD Ryzen 4000. Namun yang akan kami ulas kali ini adalah seri Legion 5i ya sobat maniak.
Dibekali dengan prosesor Intel Core 10750H, dengan 6 core dan 12 thread, menggunakan fabrikasi 14 nm, 12 MB smart cache dan maksimal Boost Clock 5.0 GHz, serta dipadu dengan Kartu Grafis GPU Nvidia GeForce GTX1650Ti, menjadikan Laptop Gaming ini layak untuk menjadi salah satu seri laptop yang harus dipertimbangkan oleh para gamer mania sebelum membeli laptop gaming.
Di tahun 2020 ini sudah terdapat beberapa seri laptop gaming yang dirilis oleh beberapa vendor seperti MSI dan Asus. Masing-masing terus berusaha memberikan performa yang terbaik namun dengan harga yang bisa dikatakan “Terjangkau” atau ditujukan di level menengah atau level atas. Jadi, selain bersaing pada level performa, juga bersaing di level harga.
Berikut beberapa seri laptop yang sudah kami review, sobat maniak bisa membaca artikelnya dan perbandingannya tentang Harga Lenovo Thinkpad x1 Carbon.
Review Laptop Lenovo Legion 5i 2020
Fitur yang lengkap dan performa yang handal saat bermain game, menjadikan Laptop Lenovo Legion 5i layak untuk dipertimbangkan sebagai salah satu laptop Gaming terbaik di kelasnya. Berikut penjelasan lebih detail tentang performa, fitur dan harganya.
Desain dan Layar
Secara desain terlihat tidak seperti Laptop gaming pada umumnya, sehingga selain untuk gaming, Laptop ini juga cocok untuk para pekerja kantoran ataupun para content creator.
Dengan ukuran dimensi panjang x lebar x tinggi adalah 36,3 x 25,9 cm x 2,2cm dan terbuat dari bahan polycarbonat. Tampilan desain laptop ini tetap terlihat menarik dan ringkas.
Ukuran Layar Laptop Lenovo Legion 5i sebesar 15.6 inchi dan sudah menggunakan Panel IPS, 100%sRGB, resolusi layarnya sudah Full HD 1920 x 1080 dan refresh rate 144 Hz.
Dengan spesifikasi layar seperti itu, tentu akan membuat mata terasa sangat nyaman karena warna yang dihasilkan terasa sangat nyata secara visual. Itulah mengapa laptop ini juga sangat cocok digunakan oleh para content creator professional sekalipun.
Warna
Tersedia hanya satu warna saja, yaitu warna Phantom Black.
Keyboard
Pada keyboardnya, Laptop Lenovo Legion 5i dibekali dengan Truestrike Gaming dengan tombol keyboard berwarna hitam dan sudah terdapat backlight berwarna putih. Cukup dengan menekan tombol fn + space, maka backlight pada keyboard akan menyala.
Dengan travel distance 1,5 mm, memberikan kenyamanan ketika laptop ini digunakan untuk bermain game, mengetik dan aktifitas lainnya.
Performa
Untuk memilih performance pada Lenovo Legion 5i, aktifkan terlebih dahulu aplikasi Lenovo Vantage.
Setelah itu sobat maniak dapat memilih performance yang diinginkan. Lenovo menyediakan 3 tipe performance yang bisa dipilih, yaitu :
- Performance Mode : Pada mode ini, kinerja laptop dan juga kecepatan kipasnya akan meningkat sehingga konsumsi daya dan juga suhunya akan secara otomatis meningkat juga.
- Balance Mode : Performa, suhu dan juga kecepatan kipasnya berada di level menengah. Sehingga menjadikan performa yang seimbang.
- Quiet Mode : Mengurangi performa, sehingga secara otomatis kecepatan kipas berkurang dan konsumsi daya berada di level bawah.
Sistem Pendingin
Sistem pendingin Legion Coldfront 2.0 pada Lenovo Legion 5i bekerja dengan sangat baik dan optimal. Sehingga suhu pada laptop tetap dapat terjaga dengan baik.
Terdapat 3 heatpipe dengan 2 kipas serta heatsink serta 67 bilah kipas untuk mengatur sistem pendinginan dan pembuangan panasnya agar kinerja dan performa laptop tetap optimal.
Pembuangan panasnya dilakukan melalui 4 sirkulasi udara pada bagian kanan, kiri dan belakang laptop. Selain itu juga terdapat fitur Q Control 3.0 untuk dapat memilih pengaturan pada mode termal dengan 3 pilihan mode, yaitu Quiet, Balance dan Performance.
Batterai
Kapasitas batterai Laptop Lenovo Legion 5i adalah 60Wh dan sudah terdapat fitur rapid charge yang sudah disediakan oleh Lenovo, dan jika fitur tersebut diaktifkan maka proses pengisian batterai akan berlangsung dengan cepat. Proses charging batterai dari 10% hingga 100% dapat dilakukan dengan waktu kurang dari 1 jam.
Daya tahan batterai nya cukup lama. Jika hanya sekedar digunakan untuk aktifitas mengetik, browsing dan memutar video, batterai bisa bertahan hingga 7 – 8 jam.
Namun tingkat brightness, sound, tipe performance yang dipilih juga dapat mempengaruhi daya tahan batterai ketika digunakan.
Fitur
Terdapat beberapa fitur pada Lenovo Legion 5i, berikut diantaranya :
- Nvidia Advanced Optimus
- Lenovo Vantage
- Dolby atmos
Spesifikasi Lenovo Legion 5i
Prosesor | Intel Core i7-10750H |
Grafis | NVIDIA GeForce GTX 1660 Ti 4GB GDDR6 |
Storage | 512GB PCIe NVMe |
Ram | 16GB DDR4-3200 |
Batterai | 170W |
Berat | 2,31 kg |
Dimesi Panjang x lebar x tinggi | 36,3 x 25,9 cm x 2,2cm |
Layar | 15,6 Inchi |
Konektivitas | Wifi 6 AX200, Bluetooth 5 |
Audio | Harman Kardon |
Port Yang Lengkap
Sebelah kiri
- USB 3.1 Gen 1
- Audio Mic atau Headphone
Sebelah kanan
- USB 3.1 Gen 1
- Lampu indikator power
- Tombol Novo
Bagian belakang
- Ethernet card / Lan card RJ45
- USB 3.1 Type C
- 2 x USB 3.1 Gen 1
- Port HDMI
- DC in
- Kensington lock
Harga
Harga Laptop Lenovo Legion 5i dengan prosesor Core i7-10750H, RAM 16 GB dengan kartu grafis Nvidia Geforce GTX 1650Ti 4GB dijual dengan harga Rp 19.999.000. Sedangkan varian dengan prosesor Core i5-10300H dengan RAM 16 GB dijual dengan harga Rp. 16.999.000.
Kelebihan Dan Kekurangan Lenovo Legion 5i
Kelebihan
- Windows 10 Home
- Mendapat Office Home and Student 2019
- Kapasitas Ram 16 GB
- Prosesor Intel Core i7 – 10750H Generasi terbaru
- Sudah menggunakan SSD
- Layar nyaman dan lega
- Terdapat webcam
- Fitur Rapid Charge
- Garansi premium care 2 tahun
Kekurangan
- Posisi port sebagian besar terdapat di sisi belakang
Kesimpulan
Dengan desainnya yang minimalis, Lenovo Legion 5i memiliki banyak kelebihan. Dengan kapasitas RAM yang besar dan performa dari prosesor yang kencang serta didukung oleh GPU Nvidia Geforce GTX 1650Ti tentu tidak diragukan lagi jika laptop ini memiliki performa yang terbaik di kelasnya saat ini.
Begitu juga dengan harganya yang tidak terlalu mahal untuk ukuran laptop kelas gaming dan dapat digunakan bermain game berat apapun.
Laptop ini juga dapat digunakan oleh para content creator karena layarnya sudah menggunakan Panel IPS dan 100%sRGB serta sudah Pantone Calibrated sehingga memberikan gambar visual yang dapat terlihat lebih nyata.
Semoga yang membaca artikel ini diberikan kelancaran rejeki untuk para sobat maniak yang ingin membeli laptop ini. Amin.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.